Menu Dropdown

Senin, 26 Desember 2011

Suasana Kegiatan Belajar Mengajar di Kampus E Universitas Gunadarma


Suasana belajar mengajar di kampus E Universitas Gunadarma yang terletak di Kelapa Dua, Jl. Akses Kelapa Dua, cimanggis depok. Kegiatan mengajar di kampus ini di mulai dari pukul 07.30 pagi. Dan biasanya dosen pengajar nya akan masuk ke kelas pada pukul 08.00 pagi. Sekitar pukul 07.00 pagi pasti kita akan melihat mahasiswa mahasiswi yang baru datang ke kelas masing masing, sebelum dosen datang ke kelas, kelas pasti akan riweh dan bising,ada yang mengobrol dan ada juga yang tertawa bercanda canda dan lainnya. Dan tepat pukul 08.00 pagi dosen masuk ke kelas, kelas akan berubah menjadi tentram dan tidak bising lagi, setelah itu dosen akan menjelaskan mata kuliah yang akan kami pelajari. Dan pada saat dosen menjelaskan kita  tentunya akan mencatat apa saja yang telah di jelaskan dosen, dan ada juga dosen yang meminta kita untuk memperhatikan penjelasannya terlebih dahulu baru setelah itu kita baru boleh mencatatnya. Bila ada yang belum mengerti atau belum memahami kami di perbolehkan untuk bertanya dan bahkan dosen yang sedang mengajar tidak sungkan sungkan untuk menjelaskan kembali tentang materi yang belum kami mengerti atau pahami. Kalau dosen sedang menjelaskan suasana belajar pasti akan menjadi tentram semua mahasiswa dan mahasiswi pasti akan memperhatikannya dengan serius tapi santai tidak terlalu tegang karena dosen dosen yang biasa mengajar akan menjelaskannya dengan santai tapi serius agar mahasiswa dan mahasiswi dapat cepat menyerap atau menerima ilmu yang di berikan dosen. Setelah menjelaskan materi kuliah biasanya dosen akan memberi kita istirahat atau memberikan kita latihan tertulis bahkan ada juga yang memberikan kita tugas. Biasanya latihan tertulis yang diberikan dosen itu untuk menguji sejauh mana pemahaman kita tentang materi kuliah yang baru saja di jelaskan oleh dosen tersebut.
Sebenernya tidak semua dosen menjelaskan materinya ada juga dosen yang memberi kita tugas kelompok untuk di presentasikan. Bila sedang presentasi atau menjelaskan suasana akan menjadi sunyi dan tentram adapun sesekali yang berisik pasti dosen akan menegurnya untuk tidak berisik agar tidak mengganngu temen temen yang sedang serius mendengarkan presentasi atau penjelasan dosen.
Begitulah suasana kegiatan belajar mengajar di kampus E Universitas Gunadarma

Tidak ada komentar:

Posting Komentar